Tips cara memilih pakaian saat hamil
http://catatancintaabadi.blogspot.com/2012/04/tips-cara-memilih-pakaian-saat-hamil.html
Ketika anda hamil, banyak hal yang perlu dipersiapkan seiring dengan banyaknya perubahan-perubahan yang terjadi, dan tentunya salah satunya adalah perubahan tubuh anda seiring dengan makin membesarnya perut anda. Dengan adanya perubahan ini, banyak hal yang harus disesuaikan, mulai dari pola makan, pola hidup dan yang tak kalah penting adalah pola baju hamil anda. Diperlukan kiat-kiat khusus dalam memilih baju hamil ini, sehingga dapat menunjangkehamilan anda namun juga dapat membuat hari-hari anda tetap nyaman. Berikut beberapa tips yang bisa anda lakukan dalam hal pemilihan baju hamil.
Baju Ibu Hamil
Utamakan kenyamanan dalam memilih baju hamil. Sesuaikan dengan selera Anda pribadi. Jika memang Anda tidak merasa nyaman mengenakan baju terusan panjang pada saat sebelum hamil, tidak perlu memaksa diri untuk membeli baju seperti itu hanya dengan anggapan bahwa semua ibu hamil mengenakannya.
Selama hamil metabolisme anda lebih tinggi dari pada biasanya, anda akan merasa gerah dan banyak berkeringat, oleh karena itu pilihlah baju hamil dari bahan-bahan alami, Pilih bahan bahan yang dingin seperti katun lebih nyaman dipakai daripada bahan sintetik, bahan tenunan dan pakaian longgar juga akan membuat anda merasa sejuk maka tubuh anda akan terasa lebih hangat. Kini telah banyak model pakaian hamil yang menarik.
Belilah baju hamil yang terasa nyaman saat dikenakan dan memiliki bahan yang berkualitas. Ingat, koleksi baju hamil Anda tidak akan sevariatif baju biasa, jadi Anda akan sering mengenakannya. Untuk itu, tidak masalah keluar uang lebih banyak untuk satu baju, daripada akhirnya Anda harus membeli beberapa baju lagi karena yang sebelumnya terasa kurang nyaman.
Bila pandai menjahit, anda pun bisa membuatnya sendiri. Kini juga telah banyak dijual celana panjang bertali, baju kimono, baju tanpa pinggang dan jubah, memang semua itu bukan jenis baju hamil, namun cukup ideal untuk dikenakan saat dan seusai hamil. Bila anda merencanakan untuk menyusui sendiri, cari pakaian yang mudah dibuka dan dicuci.
Pada kehamilan akhir, adanya ban pinggang pada rok dan celana panjang terasa mengganggu. Mungkin lebih baik anda memilih menggunakan jumpsuit.
Sepatu Ibu Hamil
Ligamen, jaringan pengikat sendi, kaki anda pun melunak dan meregang di saat hamil, sama halnya dengan bagian tubuh lainnya, sehingga sebaiknya carilah sepatu yang sesuai. Berdiri terlalu lama juga akan membuat kaki anda tegang, jadi usahakan untuk duduk kapan pun anda sempat. Kehamilan dapat membuat keseimbangan Anda menjadi kurang baik dan tubuh akan cenderung condong ke depan. Gunakan sepatu bertumit rendah atau tanpa tumit, dan hindari yang bertumit runcing, karna mudah membuat jatuh. Pada kehamilan akhir pakailah sepatu berukuran setengah nomor lebih besar, terutama bila kaki anda membengkak.
Stoking dan Celana Ketat
Jangan menggunakan stoking berkaret elastik, yang bisa mengganggu aliran darah di kaki dan menyebabkan varises. Menggunakan stoking atau legging sebelum meninggalkan tempat tidur dapat mencegah terjadinya varises. Pakailah open guest atau legging satuan bila anda menderita infeksi vagina. Usahakan selalu membeli legging hamil satu nomor lebih besar dari yang biasa, karena ukuran yang sama bisa membuat anda tersiksa.
Pakaian Dalam
Celana dalam khusus untuk ibu hamil sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan. Anda cukup membeli beberapa celana dengan bahan yang nyaman dipakai dan dengan ukuran yang lebih besar. Katun akan lebih baik untuk semua pakaian dalam, terutama bila anda banyak berkeringat, selain itu juga dapat mencegah timbulnya infeksi vagina.
Pemilihan Bra
Pada kehamilan akhir anda membutuhkan bra dua nomor lebih besar dari yang biasa, selain itu lingkar dada akan membesar sekita 8 hingga 10 cm. Pakaialah yang enak di tubuh anda, jangan membeli tanpa mencobanya lebih dulu. Bra harus membantu menahan payudara tanpa menekan puting, dan talinya harus cukup lebar sehingga tidak menyakiti bahu anda.
Tali bra elastis sebaiknya tidak dipakai karena kurang bisa menahan dengan baik. Payudara tidak berisi jaringan otot, sehingga bila mengendur selama kehamilan, tidak akan dapat kembali seperti semula. Bra yang bagus juga dapat menghindari terjadinya guratan bekas regangan. Menjelang persalinan, bila payudara anda membesar dan terasa berat,tak ada salahnya memakai bra saat tidur. ada pula bra yang dirancang khusus untuk ibu-ibu menyusui yang dapat dikenakan saat mengandung dan setelah melahirkan. Bagian depannya dapat dibukan untuk menyusui, sedang bagian belakangnya dapat disesuaikan sesuai dengan lingkar dada anda. Sebaiknya, saat menysusui hindari bra yang tak dapat dibukan seluruh payudara, bukan hanya puting dan jaringan disektiarnya, menjadi aktif saat menyusui, dan bra berpenutup di depan, bisa menahan aliran ASI.
Sumber : Bidanku.com